Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Tips Jualan Jus Unik dan Kekinian, Sehat dan Menyegarkan

Barangku.id - Mengkonsumsi asupan yang sehat bukan berarti rasanya tidak enak. Terbukti dengan maraknya jualan jus unik dengan pilihan rasa kekinian yang rasanya lezat dan menyegarkan. Jus dapat menjadi pilihan praktis bagi yang ingin menikmati kesegaran buah namun malas memakannya.

Apalagi, pilihan rasa jus saat ini semakin beragam. Banyak diantaranya mencampur dua hingga tiga buah dalam satu jus. Hal ini tentu bisa menambah minat masyarakat karena penasaran. Ingin mencoba usaha jus unik dari rumah? Sebelumnya mari simak tips berikut;

Jualan Jus Unik
Usaha jus buah kekinian

1. Membuat Konsep

Jus unik sekarang cukup mudah untuk ditemukan. Semua berlomba membuat inovasi yang unik dan memiliki nilai tambah. Untuk itu penting untuk merancang konsep dari awal. Pelaku usaha dituntut kreatif serta inovatif agar usaha jus bisa dikenal, diingat, dan dicari oleh pembeli.

Baca juga: Rekomendasi usaha es kekinian cocok untuk bisnis rumahan

Contoh konsep jus yang menarik misalnya menawarkan keragaman menu dengan desain yang lengkap, buah yang lebih beragam, hingga kekuatan branding. Kemasan juga termasuk dalam branding, begitu juga etalase, identitas, hingga konten yang terdapat di website atau jejaring sosial termasuk branding.

2. Merencanakan Besaran Modal

Sebelum memulai jualan jus unik, tentu pelaku usaha perlu menetapkan berapa modal awal yang akan digunakan. Dengan menentukannya, persiapan bisnis akan lebih terencana dan matang. Modal ini jumlahnya relatif, disesuaikan kebutuhan serta keinginan dalam membangun usaha.

Bahkan dengan modal yang cukup minim pun bisa memulai usaha ini. Tentunya biaya tersebut harus mampu mencukupi kebutuhan seperti stok buah, membeli perlengkapan, promosi, sewa tempat, dan lain-lain yang menunjang operasional.

Baca juga: Inilah rekomendasi paket usaha minuman kekinian

3. Mencari Pemasok Buah yang Terpercaya dan Berkualitas

Tahap selanjutnya adalah menemukan pemasok (supplier) buah yang profesional dan kualitas buahnya terjamin. Hal ini dapat dikatakan susah-susah gampang, karena berhubungan erat terhadap kualitas buah yang akan dijual kepada pembeli.

Perbanyak informasi terkait pemasok buah atau petani buah di berbagai daerah. Umumnya pemasok buah saat ini sudah memiliki website, sehingga pencarian bisa dilakukan secara online. Perhatikan dengan detail mulai dari kualitas buah, kinerja distribusi, dan mekanisme lainnya.

4. Menentukan Lokasi dan Membeli Perlengkapan

Faktor berikutnya dalam jualan jus unik adalah lokasi untuk menjalankan bisnis. Lokasi strategis berdampak terhadap jalannya usaha. Hindari memilih tempat yang sulit dijangkau baik oleh pembeli offline maupun online sehingga kemungkinan mendapatkan pembeli lebih tinggi.

Beli perlengkapan yang dibutuhkan untuk menjalankan usaha jus. Peralatan yang memadai dapat membantu menjalankan usaha secara lebih efektif, terutama terkait proses produksi. Buat daftar terperinci sejak awal agar tidak bingung saat membeli.

Baca juga: Paling laku! Inilah peluang usaha minuman modal Rp 300 ribu

5. Melakukan Promosi

Lakukan promosi secara efektif, didukung pemanfaatan jejaring sosial. Media sosial dapat menjadi platform yang tepat, karena hampir semua orang memiliki media sosial. Selain branding, promosi juga bisa disampaikan dengan memberikan edukasi yang dikemas secara menarik sehingga orang tertarik membeli jus.

6. Merancang Inovasi Menu Unik dan Menyehatkan

Selain mengemas jus dengan model kekinian, menu juga menjadi bagian penting yang diperhatikan pembeli. Untuk itu, buatlah inovasi menu yang menjawab kebutuhan pembeli. Contohnya jus penghilang lelah, jus pelancar pencernaan, dan lain-lain. Manfaatkan juga topping kekinian agar semakin menggugah selera.

7. Memanfaatkan Layanan Pengiriman Online

Pada era digital seperti sekarang, menjalankan usaha akan sangat terbantu oleh pengiriman online. Sekarang tersedia beragam aplikasi yang membantu pelaku usaha melayani pembeli. Manfaatkan aplikasi sejenis sehingga pembeli bisa memesan jus dengan mudah berbekal smartphone.

Baca juga: Berikut Rahasia jualan laris di facebook

8. Berikan Pelayanan Terbaik

Pelayanan yang baik juga menjadi salah satu faktor keberhasilan dalam menjalankan usaha jus unik dan kekinian. Atur sedemikian rupa agar pelayanan bisa maksimal. Dengan pelayanan yang baik tentu akan menjadi penilain tersendiri di mata pelanggan. 

Ramah dan berpenampilan yang baik harus selalu tersaji dalam melayani pelanggan. Buat pelanggan menjadi nyaman dengan servis yang ada. Dengan seperti itu biasanya, pelanggan Anda akan terus berkomunikasi dan akan terus berlangganan dengan jus unik mailik Anda.

9. Mulai Jualan

Ketika semua persiapan yang dibutuhkan sudah siap, maka kini saatnya Anda untuk memulai usaha jus unik dan kekinian yang sedang Anda rintis tersebut. 

Dalam perjalananya, analisis dan fahami setiap karekter buah. Begitu pula dengan metode penyimpanan agar buah meski tersimpan lama, keadaan buah tersebut tetap segar dan alami. Hal ini di rasa penting agar pelanggan Anda merasa puas dengan aneka rasa juas unik yang Anda sajikan.


Hal penting untuk tetap diperhitungkan juga adalah kebersihan. Baik itu kebersihan peratan dan buah juga kebersihan kedai dan sekitarnya. Agar pelanggan Anda merasa nyaman berlama-lama di kedai jus kekinian yang Anda jalani.

Demikian beberapa tips jualan jus unik yang dapat diterapkan oleh pemula. Jus terbukti memiliki beragam khasiat yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan konsumen. Dengan terus belajar dan kreatif dalam bertindak, peluang untuk mendapatkan repeat order bisa semakin besar.