Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Pentingnya Melakukan Cek Ongkir di Sentral Cargo, Makin Hemat!

Apakah Anda terbiasa melakukan cek ongkir (ongkos kirim) sebelum mengirimkan barang? Jika benar begitu, pertahankan kebiasaan baik tersebut. Dengan mengecek ongkos kirim sebelum mengirimkan barang, setidaknya Anda dapat mengetahui estimasi waktu pengiriman berdasarkan ongkir yang telah dibayarkan.

Jumlah ongkir akan berbeda-beda tergantung ekspedisi pengiriman yang digunakan. Jika selama ini Anda bingung menentukan jasa ekspedisi yang dapat dipercaya sekaligus terjangkau, cobalah Ekspedisi Sentral Cargo.

Berikut adalah tiga jenis ekspedisi di Sentral Cargo yang dapat Anda cek ongkos kirimnya dan dijadikan pertimbangan:

1. Ongkos Kirim Ekspedisi Udara

Cek Ongkir di Sentral Cargo
Cek Ongkir di Sentral Cargo

Anda ingin mengirimkan barang atau paket melalui ekspedisi udara dari Jakarta? Maka, Anda dipersilakan untuk melakukan cek ongkir di Sentral Cargo bagian Ekspedisi Udara terlebih dahulu.

Tentunya ongkir yang sahih dapat ditemukan di laman resmi Cargo Ekspedisi, yaitu di sentralcargo.co.id. Pada daftar ongkir, terdapat kota asal pengiriman dan kota tujuan pengiriman, yang diikuti dengan daftar berat barang dan estimasi waktu tibanya barang di tujuan.

Ongkir termurah adalah Rp23.500,00 untuk maksimal barang seberat 3 kilogram. Tujuannya adalah ke Kota Jambi dengan estimasi barang sampai adalah 1 hingga 2 hari. Sementara itu, ongkir tertinggi adalah Rp40.500,00 untuk maksimal barang seberat 3 kilogram.

Tujuan kirim adalah ke Kota Makassar dengan estimasi 1 hingga 2 hari. Selain Jambi dan Makassar, Ekspedisi Udara Sentral Cargo juga melayani pengiriman ke kota-kota lain, seperti Batam dan Banjarmasin.

2. Ongkos Kirim Ekspedisi Darat

Cek ongkir juga dapat Anda lakukan jika ingin mengirimkan paket kepada keluarga atau sanak-saudara yang tinggal di Semarang, Solo, atau Yogyakarta. Ekspedisi Darat Sentral Cargo melayani pengiriman barang yang memiliki berat lebih dari 10 kilogram.

Jika Anda khawatir barang akan rusak selama dalam perjalanan, tak perlu demikian. Karena pelayanan yang diberikan meliputi sistem segel keamanan dan GPS. Pengiriman pun dilakukan dengan armada milik perusahaan.

Anda pasti penasaran berapakah ongkir yang harus dibayarkan untuk fasilitas yang mumpuni seperti ini? Jika Anda memeriksa ongkir pada daftar harga yang terdapat pada laman resmi Sentral Cargo (sentralcargo.co.id), terlihat bahwa harga terendah yang ditawarkan adalah Rp30.000,00 untuk berat barang maksimal 10 kilogram.

Kota tujuan untuk harga tersebut adalah Bandung, Semarang, dan Palembang. Untuk biaya pengiriman barang tertinggi adalah Rp50.000,00 dengan kota tujuan adalah Pontianak. Harga tersebut diperuntukkan bagi barang dengan berat maksimal 10 kilogram.

3. Ongkos Kirim Ekspedisi Laut

Selain jasa ekspedisi via udara dan darat, Sentral Cargo juga menyediakan Ekspedisi Laut. Barangkali Anda mengetahui atau setidaknya pernah mendengar tentang kapal Pelni dan kapal roro.

Merekalah mitra terpercaya Sentral Cargo untuk mengirimkan barang ke berbagai wilayah di Indonesia. Ongkir untuk Ekspedisi Laut berada di kisaran harga Rp30.000,00 hingga Rp50.000,00. Kisaran harga tersebut untuk berat barang maksimal 10 kilogram.

Jika melebihi berat tersebut, akan dikenakan biaya Rp2.500,00 untuk tiap kilogram berat barang. Apakah Anda mempertanyakan sampai sejauh mana cakupan wilayah kirim Ekspedisi Laut Sentral Cargo?

Cakupan wilayah kirimnya cukup luas, meliputi Surabaya, Bandung, Semarang, dan Palembang. Juga mencakup wilayah Malang, Pontianak, Denpasar, dan Sidoarjo.

Kini Anda tidak akan bingung mencari ekspedisi terpercaya jika hendak mengirim barang ke wilayah-wilayah yang disebutkan tadi.

Pada dasarnya, ongkir adalah biaya pengiriman barang yang dibebankan kepada pelanggan. Lakukan cek ongkir Sentral Cargo tiap kali Anda hendak mengirimkan barang melalui sebuah jasa ekspedisi.

Jasa ekspedisi yang terpercaya akan transparan dalam memberikan rincian ongkir. Tentunya, hal ini dilakukan demi kepuasan para pelanggannya.